Cara Backup Kontak ke Gmail Sebelum Upgrade Smartphone

Table of Contents
dumados.com »« Kamu pasti menyimpan banyak nomor HP saat ini. Tak mustahil juga kalau suatu saat kamu akan upgrade smartphone. Jangan biarkan semua kontak tersebut hilang, di mana cara backup kontak ke Gmail wajib diketahui. 

Setiap orang yang berencana mengganti ponsel biasanya wajib memindahkan atau mencadangkan semua nomornya, sebelum HP lama benar-benar tidak digunakan lagi. Jadi, kamu dapat menghubungi setiap pemilik nomornya tanpa repot memasukkannya kembali seperti pertama kali berkomunikasi.

Pencadangan nomor HP biasanya harus menggunakan alamat email aktif dan selalu digunakan setiap hari. Tujuannya agar kamu dapat mengakses dan menghubungi setiap orang yang sudah terhubung denganmu lewat nomor tersebut. 

Pastikan akun Google yang akan dijadikan sebagai lokasi backup benar-benar sering dipakai, supaya kamu bisa menyelesaikan proses backup dengan cepat. Selain itu, kapasitas memori yang dibutuhkan untuk mencadangkan kontak cenderung rendah dan tidak membuat HP kamu lemot.

Cara Backup Kontak ke Gmail

Cara Backup Kontak ke Gmail

Gmail masih menjadi alamat email prioritas yang biasa dimanfaatkan sebagai lokasi pencadangan kontak HP. Bagaimana tidak, kapasitas penyimpanan cukup besar membuatmu dapat menyimpan ratusan bahkan ribuan nomor ponsel di sana. 

Kami akan membantumu untuk mencadangkan data tersebut lewat cara backup kontak ke Gmail. Pembahasannya hanya bisa kamu temukan di artikel ini, sedangkan prosesnya sangat cepat dan mudah agar kamu dapat mengamankan semua nomor yang sangat penting.

Langkah-Langkah Backup Kontak ke Gmail Tanpa Aplikasi

Kamu bisa mencadangkan semua kontak dengan Gmail tanpa aplikasi apa pun, sedangkan tutorialnya adalah sebagai berikut:

Langkah 1. Buka Aplikasi Kontak

  • Buka aplikasi Kontak di HP kamu.
  • Klik Menu dengan mengetuk simbol titik tiga disamping kanan atas.
  • Pilih menu Kelola Kontak.

Langkah 2. Pilih Menu Impor/Ekspor Kontak

  • Pada halaman selanjutnya, ketuk opsi Impor/Ekspor Kontak untuk mencadangkan semua nomornya.

Langkah 3. Klik Ekspor ke Kartu SD

  • Pilih menu Ekspor ke Kartu SD untuk menyimpan semua kontaknya ke memori eksternal.

Langkah 4. Pilih Menu Semua Kontak

  • Kamu akan melihat daftar pilihan menu tentang jenis kontak yang ingin dipindahkan.
  • Klik Semua Kontak yang berada di bagian paling atas.

Langkah 5. Tekan Tombol Ekspor

  • Kamu bisa menggunakan nama default atau menggantinya sesuai dengan keinginanmu.
  • Klik Ekspor.

Langkah 6. Tekan Tombol Simpan

  • Jika kamu sudah menemukan lokasi penyimpanan yang tepat, ketuk opsi Simpan.

Langkah 7. Buka Pengaturan

  • Buka aplikasi Pengaturan.
  • Geser ke bagian paling bawah untuk menemukan opsi Google.
  • Jika sudah ketemu, tekan tombol tersebut.

Langkah 8. Pilih Menu Kelola Akun Google Anda

  • Kamu bisa menentukan salah satu akun Google yang ingin menjadi lokasi backup.
  • Jika sudah, tekan tombol Kelola Akun Google Anda.

Langkah 9. Klik Kontak

  • Buka tab Orang & Berbagi.
  • Pilih menu Kontak.

Langkah 10. Tekan Tombol Tetap di Web

  • Pada halaman selanjutnya, tekan tombol Tetap di Web.

Langkah 11. Klik Pilih File

  • Kamu bisa mengetuk opsi Pilih File untuk mencari data kontak yang sudah disimpan.

Langkah 12. Cari File

  • Cari file kontak yang sudah tersimpan sesuai namanya.
  • Kalau sudah ketemu, tekan tombol Impor.

Langkah 13. Kontak Sudah Dicadangkan

  • Semua kontak sudah berhasil tersimpan dan dicadangkan ke akun Gmail kamu.
Jangan lupa untuk mencadangkan semua nomor HP yang ada di kontakmu sekarang juga. Cara backup kontak ke Gmail di atas bisa menjadi referensi agar kamu dapat melakukannya dengan cepat. Semoga membantu!

Syaid Ahmad Fahri
Syaid Ahmad Fahri Indonesian | Malaysian | Singaporean | Dutch | Chinese Content Writer, Digital Marketing Specialist, Content Management Executive

Post a Comment