Cara Bayar Shopee Pakai ShopeePay Untuk Semua Pesanan

Table of Contents
dumados.com »« Sekarang ini belanja online bukanlah hal yang sulit, meskipun kamu tidak punya kartu rekening. Seperti halnya di Shopee yang sudah punya fitur dompet digital sendiri. Kamu bisa checkout pesanan dengan cara bayar Shopee pakai ShopeePay. Jadi, tidak ribet sama sekali.

Aplikasi Shopee sendiri memang tidak menyediakan metode pembayaran dengan dompet digital lain. Itulah kenapa, gunakan ShopeePay saja yang terintegrasi di aplikasi tersebut. Cara bayar mudah dan tidak perlu ganti aplikasi.

Apakah ada syarat khusus bayar pakai ShopeePay? Ternyata kamu dapat menggunakannya untuk semua transaksi di Shopee, tidak terbatas untuk beli barang saja. Agar kamu lebih paham dengan cara pembayarannya, ikuti panduan di bawah ini.

Cara Bayar Shopee Pakai ShopeePay

Cara Bayar Shopee Pakai ShopeePay

ShopeePay merupakan layanan dompet digital yang tersedia di aplikasi Shopee. Sama seperti e-wallet yang lain, ShopeePay juga bisa digunakan untuk transfer antar bank, bayar tagihan, pesanan, dan lain-lain. Top up saldo terlebih dahulu agar cukup untuk membayarnya.

Dompet digital ShopeePay akan muncul sejak kali pertama kamu membuat akun Shopee. Tidak perlu daftar ulang lagi. Hanya cukup aktivasi dan membuat PIN ShopeePay yang digunakan untuk bertransaksi dan melakukan pembayaran.

Tidak ada syarat khusus jika ingin menggunakan ShopeePay sebagai metode pembayaran. Ini pun berlaku untuk semua transaksi yang dilakukan di Shopee. Selain bayar belanja online, dapat digunakan pula untuk membayar tagihan lewat Shopee, beli pulsa, tiket, dan lain-lain.

Itulah kenapa, ShopeePay jadi solusi bagus buat kamu yang tidak punya kartu rekening. Karena ada beberapa orang yang memilih untuk bayar pesanan di awal dibandingkan COD. Berikut ini penjelasan tentang cara membayar belanjaan menggunakan ShopeePay:

1. Masuk ke Menu Keranjang

Kamu bisa mulai belanja seperti biasanya. Gunakan kolom pencarian, masukkan nama barang, lalu pilih salah satu hasil yang ditampilkan. Atau kamu dapat checkout langsung dari produk yang sudah tersimpan di keranjang. Kalau begitu, ketuk ikon troli untuk melihat pesanan yang pernah ditambahkan ke keranjang.

2. Pilih dan Checkout Pesanan

Di sini akan terlihat barang-barang yang pernah kamu tambahkan ke troli. Untuk melakukan checkout, tandai dulu produk mana saja yang hendak dibeli sekarang. Kamu bisa memilih beberapa pesanan sekaligus.

3. Gunakan Voucher Shopee

Agar lebih mudah, kamu dapat memasukkan voucher Shopee di awal. Walau sebenarnya ini dapat dilakukan nanti pada halaman checkout. Berikut ini cara menggunakan vouchernya:
  • Ketuk menu Voucher Shopee ini.
  • Lihat voucher mana saja yang dapat digunakan untuk pesanan tersebut. Kamu bisa coba masing-masing voucher. Karena terkadang antara voucher yang satu dan lainnya itu tidak sama.
  • Tandai vouchernya. Kamu bisa pakai lebih dari satu. Misalkan voucher gratis ongkir dan diskon.
  • Kalau sudah, tekan OK.

4. Checkout Pesanan


Di sini kamu sudah memilih barang dan menggunakan voucher Shopee juga. Untuk melanjutkannya, tekan tombol Checkout yang ada di kanan bawah.

5. Ubah Metode Pembayaran

Berikut ini cara bayar Shopee pakai ShopeePay yang penting. Kamu harus mengubah cara pembayarannya terlebih dahulu menggunakan dompet digital tersebut. Apabila di situ sudah tertulis ShopeePay, maka biarkan saja. Tapi jika yang digunakan masih metode lain, pilih ShopeePay dengan cara berikut:
  • Ketuk menu Metode Pembayaran.
  • Di halaman selanjutnya kamu bisa lihat metode apa saja yang didukung oleh Shopee.
  • Pilih saja ShopeePay yang ada di urutan paling atas.
  • Setelah itu, tekan tombol KONFIRMASI.

6. Selesaikan Pesanan


Metode pembayaran sudah berhasil diganti dan saldo ShopeePay-nya cukup untuk membayar pesanan ini. Tapi sebelum menyelesaikan transaksi, pastikan semua data sudah diinput dengan benar. Terutama kontak dan alamat pengiriman.

Sedangkan untuk bagian Pesan itu bersifat opsional. Kalau diperlukan, dapat menambahkan catatan kepada penjualan. Kamu juga bisa lihat rincian harga yang ditampilkan di halaman ini. Apabila yakin untuk membelinya, tekan Buat Pesanan.

Berikutnya masukkan PIN ShopeePay yang kamu buat saat aktivasi dulu. Tidak butuh waktu lama, pesanan langsung berhasil dibayarkan. Kamu bisa cek notifikasi yang muncul di aplikasi Shopee.

Jadi, seperti itulah cara bayar Shopee pakai ShopeePay. Untuk transaksi selain belanja online, caranya sama saja. Tinggal ganti saja metode pembayarannya dengan ShopeePay dan pastikan saldonya mencukupi.

A'ty Faiza
A'ty Faiza Sedikit bicara, banyak nulisnya

Post a Comment