Cara Bayar Shopee PayLater yang Benar Tuh Begini!
Table of Contents
Ketika kamu bertransaksi menggunakan SPayLater, akan dikenai tagihan yang wajib dibayar setiap bulan. Banyaknya tagihan tersebut tergantung jumlah pemakaian yang kamu lakukan. Masing-masing pengguna Shopee mendapatkan limit yang berbeda-beda, biasanya tergantung pada performa akun.
SPayLater ini cocok digunakan ketika dalam kondisi mendesak. Misalkan butuh barang atau harus bayar tagihan sebelum jatuh tempo. Kemudian, pembayarannya dibebankan untuk bulan selanjutnya. Kamu bisa bayar kalau sudah gajian. Caranya seperti ini.
Cara Bayar Shopee PayLater
Contohnya bagi kamu yang tidak punya kartu rekening, bisa bayar lewat minimarket seperti Alfamart dan Indomaret. Dapat pula melakukan pembayaran melalui dompet digital dengan transfer bank virtual account. Pilih sesuai yang kamu inginkan.
Kemudahan lainnya lagi, pembayaran tagihan SPayLater dapat dilakukan kapan saja asal tidak melewati jatuh tempo. Misalkan tagihan bulan ini sudah kamu bayarkan. Lalu tidak lama kemudian kamu mendapatkan gaji tambahan. Tidak perlu menunggu bulan depannya lagi, tagihan SPayLater bisa dibayarkan sekarang.
Jadi sebenarnya, kamu dapat menyelesaikan tagihan SPayLater kapan saja selama belum melewati jatuh tempo. Karena jika lewat waktu yang ditentukan, akan dikenai denda. Ini pun tidak bagus untuk skor kreditmu. Karena itulah, simak bagaimana cara bayar Shopee PayLater berikut ini:
1. Masuk ke Menu Saya
Buka aplikasi Shopee yang biasa kamu pakai. Lalu, akses fitur SPayLater dengan masuk ke menu Saya. Menu tersebut ada di bagian pojok kanan bawah.
2. Buka Fitur SPayLater
Halaman profil akun Shopee-mu sudah terbuka. Kemudian, gulir layar ke bawah dan cek pada kategori menu Dompet Saya. Langsung masuk saja ke fitur SPayLater.
3. Lakukan Pembayaran Tagihan
Setelah fitur SPayLater terbuka, kamu dapat melihat berbagai informasi yang ditampilkan. Di bagian atas, ada jumlah dan sisa kredit yang kamu miliki saat ini. Selain itu, bisa lihat riwayat transaksi dan besar tagihan yang masih jadi tanggunganmu.
Kamu pun bisa cek jumlah tagihan yang harus dibayarkan. Untuk melakukan pembayaran, ketuk tombol Bayar Tagihan. Tapi karena di sini kamu sudah bayar tagihan bulan ini, bisa menyelesaikan yang bulan selanjutnya dengan klik Bayar Lebih Awal.
4. Tandai Tagihan yang Akan Dibayarkan
Di sini ada dua tab menu, yakni Tagihan Bulan Ini dan Bulan Depan. Karena ingin membayar tagihan bulan depan, otomatis terbuka menu tersebut. Terlihat masih ada sisa satu tagihan lagi untuk bulan Juni. Tandai saja tagihan tersebut, kemudian klik Bayar Sekarang.
5. Tentukan Metode Pembayaran
Bagian inilah yang penting. Tentukan dulu apa metode pembayaran yang ingin kamu gunakan nanti. Pilih sesuai keinginan. Caranya seperti ini:- Ketuk menu Metode Pembayaran.
- Lihat metode apa saja yang disediakan oleh Shopee. Di situ ada ShopeePay, Indomaret, Alfamart, dan Transfer Bank.
- Pilih Indomaret atau Alfamart jika kamu tidak punya rekening atau ingin cara yang lebih praktis karena bisa bayar langsung.
- Dapat juga memilih ShopeePay apabila saldonya mencukupi.
- Ada metode Transfer bank virtual account yang nantinya dapat dibayar pakai rekening bank ataupun dompet digital.
- Contohnya kamu memilih Transfer Bank.
- Kemudian, tentukan ingin transfer ke bank tujuan mana, misalkan Bank Permata.
- Setelah memilih metode pembayaran, tekan KONFIRMASI.
6. Selesaikan Pembayaran
Selanjutnya akan dibawa kembali ke halaman pembayaran. Lihat dan pastikan jumlah tagihan yang harus dibayar tersebut. Untuk melanjutkannya, tekan tombol Bayar Sekarang yang ada di bawah.
Nantinya Shopee akan memberimu kode virtual account. Kode itulah yang jadi nomor rekening tujuan. Selesaikan pembayaran lewat rekening sesuai pilihanmu atau menggunakan fitur transfer dari berbagai dompet digital, seperti OVO, DANA, dan GoPay.
Ini pun berlaku ketika kamu memilih metode pembayaran minimarket. Setelah dapat kode, segera datang ke minimarket yang dipilih. Tunjukkan kodenya pada kasir untuk membayar tagihan SPayLater.
Seperti itulah cara bayar Shopee PayLater sebelum jatuh tempo. Kamu bisa membayar dengan metode apa saja. Bahkan ketika tidak punya rekening sekalipun.
Post a Comment