Cara Bayar WiFi IndiHome (Online) 2 Metode Pilihan

Table of Contents
dumados.com »« Apa kamu bingung karena tidak ada waktu untuk bayar WiFi IndiHome saking sibuknya kerja? Tidakkah kamu tahu ada cara bayar WiFi IndiHome yang sangat mudah? Karena tanpa perlu keluar rumah, kamu dapat bayar tagihan internet secara online.

Saat ini pun ada banyak platform yang menyediakan fitur pembayaran tagihan internet WiFi IndiHome. Tapi dalam penjelasan ini akan diberikan dua rekomendasi aplikasi, yakni MyIndiHome dan MyTelkomsel. Agar tahu bagaimana caranya, langsung cek panduannya di sini.

Cara Bayar WiFi IndiHome

Cara Bayar WiFi IndiHome

MyIndiHome merupakan aplikasi resmi dari IndiHome yang memberikan kemudahan kepada para pelanggan. Kamu bisa melakukan kontrol, melihat sisa kuota, dan mengecek tagihan, sekaligus bayar lewat MyIndiHome. Untuk metode pembayarannya dapat dipilih sesuai keinginan.

Sedangkan MyTelkomsel sebenarnya adalah aplikasi milik provider Telkomsel. Tapi sejak bergabungnya IndiHome dengan Telkomsel, pelanggan bisa merasakan kedua manfaat provider ini secara bersamaan. Termasuk bayar tagihan WiFi lewat MyTelkomsel.

Pembayaran WiFi di masing-masing aplikasi tersebut bisa pakai apa saja. Semisal tidak punya rekening, dapat menggunakan dompet digital seperti DANA. Langkah-langkahnya bisa kamu lihat di sini.

Cara 1. Bayar WiFi IndiHome Lewat MyIndiHome

Cara bayar WiFi IndiHome yang pertama yaitu melalui aplikasi resmi miliknya. Aplikasi ini kompatibel untuk semua perangkat, baik android maupun iOS. Sedangkan untuk perangkat desktop, bisa mengakses situs web MyIndiHome.

Agar bisa bayar tagihan internet lewat MyIndiHome, kamu harus mendaftar akun terlebih dahulu. Pendaftarannya sangat mudah. Kemudian setelah daftar, menautkan ID pelanggan ke akun tersebut. ID ini diberikan oleh teknisi IndiHome saat memasang dulu. Atau cek lewat email dan struk pembayaran sebelumnya.

Setelah itu, baru jumlah tagihan akan muncul dan kamu bisa langsung bayar. Caranya seperti penjelasan di bawah ini:
  • Buka aplikasi MyIndiHome yang mana nomor pelanggan sudah ditautkan.
  • Pada halaman awal, kamu akan langsung melihat jumlah tagihan dari WiFi-mu lengkap dengan jatuh temponya.
  • Ketuk menu Tagihan Internet seperti yang ditunjukkan berikut ini.
  • Pada halaman selanjutnya akan muncul keterangan bahwa tagihan belum dibayar.
  • Selain itu, ada rincian tagihan dengan nominal yang sudah dicantumkan. Langsung saja kamu tekan tombol Bayar Sekarang yang ada di bawah.
  • Setelahnya memilih metode pembayaran.
  • MyIndiHome sendiri menyediakan banyak opsi, mulai dari LinkAja, QRIS, Kartu Debit/Kredit, Finpay, DANA, ShopeePay, hingga Kredivo. Di sini akan dicontohkan menggunakan DANA.
  • Selanjutnya cek rincian pembayaran berikut dan pastikan sudah benar, lalu klik Bayar yang ada di bawah.
  • Berikutnya proses menautkan akun DANA. Masukkan nomormu yang terdaftar di DANA, lalu klik LANJUTKAN.
  • Masukkan PIN DANA.
  • Tulis kode OTP yang dikirimkan ke nomor tersebut.
  • Kamu akan dibawa ke halaman pembayaran DANA. Pastikan saldonya, lalu klik Bayar.

Cara 2. Bayar WiFi IndiHome Lewat MyTelkomsel

Aplikasi lain yang dapat kamu gunakan yaitu MyTelkomsel. Di sini pun bisa pakai metode pembayaran apa saja, termasuk DANA. Seperti inilah langkah-langkahnya:
  • Download dan instal aplikasi MyTelkomsel dulu.
  • Kemudian, login dengan nomor Telkomsel. Alangkah lebih baik jika nomor itulah yang juga terdaftar sebagai pelanggan IndiHome.
  • Setelah itu, tautkan dengan nomor pelanggan IndiHome dulu.
  • Kamu bisa cek tagihan pada menu IndiHome.
  • Kemudian, ketuk tombol Bayar Tagihan.
  • Masukkan nomor IndiHome atau nomor telepon yang terdaftar, lalu klik Cek Tagihan. Atau kamu bisa langsung memilih nomor pelanggan yang sudah terdaftar.
  • Langkah berikutnya, ketuk tombol Pilih Metode Bayar.
  • Seperti yang disebutkan bahwa di MyTelkomsel ada berbagai metode pembayaran.
  • Kamu bisa pilih DANA saja, lalu ketuk Bayar.
  • Berikutnya masukkan nomor yang terdaftar sebagai akun DANA beserta PIN-nya.
  • Tinggal selesaikan pembayaran dan pastikan saldomu cukup untuk bayar.
Itulah dua cara bayar WiFi IndiHome lewat aplikasi MyIndiHome dan MyTelkomsel. Kamu dapat bayar tagihan dari mana saja dengan metode yang mudah. Tidak perlu khawatir juga kalau tidak punya kartu rekening.

A'ty Faiza
A'ty Faiza Sedikit bicara, banyak nulisnya

Post a Comment