Cara Barcode Maps (Scan) untuk Mencari Lokasi Undangan di HP

Table of Contents
dumados.com »« Kamu pasti pernah menerima undangan virtual dari teman atau kerabat, baik acara pernikahan dan lainnya. Sayangnya, lokasi yang kurang familiar membuatmu harus datang ke sana. Kamu bisa mengetahui alamatnya dengan cara barcode maps yang benar. 

Belakangan ini memang sejumlah orang lebih sering membagikan undangan online dibandingkan fisik. Pasalnya, e-invitation mampu menghemat budget dan menjaga lingkungan, sedangkan kamu cukup scan QR code untuk menemukan titik alamat utamanya.

Penggunaan undangan online pun membuat para tamu wajib mencari denah lokasinya secara mandiri, namun pihak penyelenggara menyediakan barcode untuk dipindah via Google Maps. Sayangnya, ada banyak orang ternyata masih belum paham tentang ini lho. 

Kamu hanya perlu scan barcode nya dengan Maps, kemudian atur titik lokasinya sesuai rute yang ada. Jadi, kamu dapat menghadiri acara undangan tersebut dan bertemu dengan tuan rumah, sekaligus bersilaturahmi bersama orang-orang yang lama tidak jumpa.

Cara Barcode Maps

Cara Barcode Maps

Perkembangan informasi dan teknologi sekarang membuat segalanya dilakukan secara online, termasuk mencari lokasi tertentu. Jangan khawatir kalau kamu masih awam soal itu, karena cara barcode maps bisa dilakukan dengan mudah. 

Kami sudah merangkum tutorial singkatnya agar dapat dipahami, sedangkan kamu hanya menggunakan aplikasi Google Maps saja. Bukan hanya itu, alamatnya pasti bisa ditemukan dengan keterangan maupun patokan sangat detail seperti tujuan kedatanganmu nanti.

Langkah-Langkah Barcode Maps dengan Google Maps

Ada banyak orang masih belum mengetahui cara menemukan lokasi dengan Google Maps. Kamu bisa menggunakan barcode sambil mengikuti panduan kami dibawah ini:

Langkah 1: Aktifkan Lokasi

  • Hidupkan HP kamu terlebih dulu.
  • Jika sudah dihidupkan, usap layar dari atas ke bawah untuk membuka menu bar.
  • Pilih menu Lokasi.
  • Pastikan warna icon berubah menjadi biru yang berarti fiturnya sudah diaktifkan.

Langkah 2: Buka Google Chrome

  • Kalau GPS atau fitur lokasi sudah diaktifkan, segera buka aplikasi Google Chrome.
  • Pada halaman utama, ketuk simbol kamera yang berada disamping kolom address bar.

Langkah 3: Aktifkan Google Lens

  • Pada halaman berikutnya, kamu akan diminta untuk beralih mengaktifkan Google Lens.
  • Caranya dengan menekan icon kamera berukuran agak besar yang berada di bagian tengah atas.
  • Jika sudah ditekan, pastikan layar menampilkan laman untuk scan QR code.

Langkah 4: Scan QR Code

  • Kamu bisa langsung memindai barcode dengan mendekatkan kamera belakang ke QR code yang tersedia.
  • Pastikan QR code tersebut adalah alamat dari sebuah undangan atau sesuatu yang akan segera dihadiri.
  • Arahkan kamera ke barcode dengan memastikan QR code tersebut menempati seluruh area permukaan bingkai yang tersedia.

Langkah 5: Klik Tautan

  • Kalau QR code sudah dipindai, tunggu beberapa saat sampai Google Lens mendeteksi lokasinya.
  • Jika terdeteksi, biasanya akan muncul link yang mengarahkanmu ke alamat yang dituju.
  • Kamu bisa menekan tautannya untuk diarahkan dalam pencarian lokasinya di Google Maps.

Langkah 6: Temukan Lokasi

  • Kamu bisa melihat aplikasi Google Maps akan mendeteksi alamat dari barcode yang sudah discan sebelumnya.
  • Pastikan kamu menemukan titik berwarna merah yang menjadi lokasinya.
  • Atur dan simpan untuk memudahkanmu dalam menghadiri acaranya sesuai jadwal yang ditentukan.
Jangan bingung lagi kalau kamu sulit menemukan alamat tertentu untuk acara pribadi. Cara barcode maps di atas adalah alternatif supaya kamu menemukan lokasinya, sehingga tidak ketinggalan dalam menghadiri agenda yang cukup penting nanti. Semoga membantu!

Editor Choice:
Syaid Ahmad Fahri
Syaid Ahmad Fahri Indonesian | Malaysian | Singaporean | Dutch | Chinese Content Writer, Digital Marketing Specialist, Content Management Executive

Post a Comment