Cara Bayar AdaKami Lewat BCA Mobile, Ikuti 13 Langkah Ini

Table of Contents
dumados.com »« AdaKami merupakan salah satu pinjaman online resmi dan cukup populer di Indonesia. Nasabahnya bisa membayar tagihan bulanannya dengan cara bayar AdaKami lewat BCA Mobile. Kamu tidak perlu khawatir lagi ketika menerima warning untuk setor cicilan sesuai batas temponya. 

Pinjaman online ini sudah bekerja sama dan terhubung dengan sejumlah bank ternama, salah satunya BCA. Kamu bisa menggunakan saldo yang akan di rekening untuk disetorkan ke pihak AdaKami agar tagihannya cepat lunas.

Nasabah BCA yang masih berstatus sebagai debitur di AdaKami bisa menggunakan aplikasi m-Banking untuk membayar tagihan bulanannya. Jadi, kamu tidak perlu antre di ATM demi sekadar transfer kepada mereka. 

Kamu dapat membayar cicilannya secara fleksibel, karena aplikasi BCA Mobile bisa diakses melalui HP Android dan iPhone. Disamping itu, kamu cukup memasukkan kode transaksi dan nominal tagihan yang terlampir, agar proses transaksi dan verifikasi berjalan lancar tanpa ada kenaikan bunga.

Cara Bayar AdaKami Lewat BCA

Cara Bayar AdaKami Lewat BCA

Kamu bisa membayar cicilan bulanan AdaKami sampai lunas dengan aman dan mudah. Hal ini dikarenakan cara bayar AdaKami lewat BCA Mobile adalah alternatif kalau kamu ingin bertransaksi lebih cepat. Kami sudah menyiapkan panduannya agar kamu dapat memahaminya dan melunasi tagihannya tepat waktu.

Langkah-Langkah Bayar AdaKami Lewat BCA Mobile

Nasabah BCA dapat melunasi cicilan pinjaman online di AdaKami dengan aplikasi BCA Mobile lho. Jika belum pernah melakukannya, alangkah baiknya mengikuti dan menyimak panduan dibawah ini:

Langkah 1: Cek Tagihan Baru

  • Buka aplikasi AdaKami di HP kamu terlebih dulu.
  • Cek jumlah tagihan yang wajib dibayar bulan ini.
  • Jika sudah diketahui, tekan tombol Bayar Segera.

Langkah 2: Buka Aplikasi BCA Mobile

  • Buka aplikasi BCA Mobile.
  • Silakan masukkan kode akses.
  • Pada halaman utama, ketuk opsi m-Transfer.

Langkah 3: Salin Kode VA

  • Kamu bisa menemukan kode VA di bagian bawah jumlah tagihan yang wajib dibayar.
  • Jika sudah ketemu, tekan tombol Salin VA.
  • Jangan lupa menekan tombol Antar Bank di BCA Mobile.

Langkah 4: Masukkan Nomor VA

  • Pilih menu BNI dari daftar bank yang tersedia.
  • Masukkan nomor VA yang sudah disalin ke kolom yang ada.

Langkah 5: Klik OK

  • Jika sudah ditambahkan, tekan tombol Send.
  • Cek data transaksi yang muncul di layar, lalu klik OK.

Langkah 6: Masukkan PIN m-BCA

  • Masukkan PIN m-BCA dan tekan tombol OK.

Langkah 7: Masukkan Data Transfer

  • Pada halaman berikutnya, masukkan data transfer seperti nomor rekening ke kolom tersedia.

Langkah 8: Pilih Rekening

  • Cari dan temukan nomor rekening penerima sesuai dengan nomor VA yang sudah ditambahkan sebelumnya.

Langkah 9: Masukkan Nominal Transfer

  • Masukkan nominal transfer yang akan disetorkan, pastikan setiap digit angkanya sama dengan data di AdaKami.
  • Klik OK.

Langkah 10: Atur Layanan Transfer

  • Kamu bisa mengatur layanan transfer dengan mengetuk opsi Realtime Online.

Langkah 11: Klik OK

  • Kalau semua data sudah ditambahkan, tekan tombol Send.
  • Cek kembali semua informasi yang sudah dilampirkan, lalu klik OK.

Langkah 12: Masukkan PIN m-BCA

  • Masukkan PIN m-BCA.
  • Klik OK untuk konfirmasi.

Langkah 13: Transfer Berhasil

  • Kamu akan mendapatkan notifikasi yang memberitahu kalau cicilan AdaKami sudah dibayar.
Jangan biarkan tagihanmu semakin membengkak di AdaKami. Ikuti cara bayar AdaKami lewat BCA Online di atas, sehingga cicilannya dapat dilunasi tepat waktu. Selamat mencoba!

Syaid Ahmad Fahri
Syaid Ahmad Fahri Indonesian | Malaysian | Singaporean | Dutch | Chinese Content Writer, Digital Marketing Specialist, Content Management Executive

Post a Comment