6 Cara Booking Hotel OYO Online Bayar di Tempat
Table of Contents
dumados.com »« Bagi kamu yang sedang merencanakan untuk staycation, pastikan sudah menyiapkan segala hal sebelum hari H. Jangan lupa tentukan tempat penginapan yang cocok dengan harga terjangkau. Kamu bisa mendapatkannya dengan cara booking hotel OYO, karena harganya lebih murah dibandingkan platform serupa lainnya.
OYO sudah menjadi aplikasi pesan hotel online yang cabangnya sudah tersebar luas di seluruh Indonesia. Selain itu, kamu bisa mendapatkan fasilitas lengkap tanpa menghabiskan uang. Harga yang ditawarkan pun beragam, mulai dari ratusan ribu sampai jutaan rupiah tergantung lokasi, sampai jumlah bintang dari hotel yang akan disinggahi.
Aplikasi ini memang cocok untuk para traveler yang gemar healing ke berbagai daerah. Oleh karena itu, kamu tidak perlu menghabiskan uang banyak untuk staycation dan tidur di tempat tujuan. OYO sudah dapat diakses di sejumlah kota, baik besar atau kecil di Indonesia. Jadi, kamu bebas jalan-jalan tanpa worry lagi.
Cara Booking Hotel OYO
Barangkali kamu masih khawatir tidak mendapatkan tempat menginap saat healing, pastikan sudah mengunduh dan memesan hotel di OYO. Jika masih bingung, kami akan membantumu untuk menemukan hotel terbaik dengan harga terjangkau. Kamu bebas menentukan tempatnya sesuai dengan budget masing-masing lho.
Langkah-Langkah Booking Hotel OYO dengan Harga Murah
Healing akan lebih menyenangkan dan seru kalau kamu bisa menginap di hotel terbaik dengan harga murah. Kamu dapat menemukan tempatnya di OYO sambil mengikuti tutorial di bawah ini:
Langkah 1: Buka Aplikasi OYO
- Download aplikasi OYO via Play Store atau App Store.
- Klik Install.
- Jalankan dan buka aplikasinya.
- Daftar atau masuk dengan akun yang aktif.
- Pada halaman utama, ketuk kolom pencarian di bagian atas.
Langkah 2: Atur Lokasi dan Jadwal
- Kamu bisa mengatur lokasi atau nama hotel yang diinginkan, termasuk jumlah pengunjung yang akan menginap di kamar hotel tersebut.
- Jangan lupa tentukan kategori pengunjung (anak atau dewasa).
- Atur hari kedatangan atau check in di hotel tersebut.
- Jika ingin melakukan pencarian lebih cepat, cek daftar hotel yang masuk Trending OYO di bagian bawah.
Langkah 3: Atur Jumlah Kamar
- Kamu dapat mengatur jumlah kamar yang akan dipesan sekaligus pengunjung yang mendiami kamar tersebut.
- Kalau kamar yang dipesan lebih dari satu unit, tekan tombol Add Another Room.
- Klik Terapkan.
Langkah 4: Cari Hotel
- Layar akan menampilkan daftar hotel yang ada di kota pencarianmu.
- Geser ke bawah untuk menemukan hotel dan tipe kamar yang diinginkan.
- Jika ingin mempermudah proses pencarian, tekan tombol Sort yang ada disamping kiri atas.
Langkah 5: Urut Berdasarkan
- Pada bagian ini, kamu bisa mengatur urutan pencarian hotel sesuai dengan kategori yang diinginkan.
- Urut berdasarkan popularitas, jarak, rating tamu, serta harga termurah ke termahal atau sebaliknya.
- Kamu bisa ketuk salah satu opsi sesuai dengan kategori pencarian yang diinginkan.
Langkah 6: Pesan Kamar Hotel
- Cari salah satu kamar hotel dengan harga terbaik yang diinginkan.
- Baca semua informasi yang ada mulai dari alamat, deskripsi, fasilitas, review, sampai harga yang ditawarkan.
- Pastikan semuanya tidak ada minus dan sesuai dengan keinginanmu.
- Jika sudah benar dan yakin, tekan tombol Book Now & Pay at Hotel.
- Kamar tersebut sudah dipesan dan lakukan pembayaran ketika check-in di hotel tersebut.
Healing semakin seru setelah kamu dapat tempat menginap di hotel impian. Maka dari itu, cobalah cara booking hotel OYO untuk traveler di atas. Kamu akan mendapatkan penawaran eksklusif dengan harga kamar terbaik, sedangkan fasilitasnya lebih lengkap dan lokasinya strategis untuk memudahkanmu saat jalan-jalan nanti. Semoga bermanfaat!
Post a Comment