Cara Bisa Live di TikTok Tanpa 1000 Followers, Ini Rahasianya

Table of Contents
dumados.com »« TikTok bukan sekadar tempat berbagi konten video singkat yang lucu, melainkan alternatif untuk siaran langsung selain IG. Namun, banyak orang belum tahu cara bisa live di TikTok karena mereka menganggap prosesnya lebih ribet daripada Instagram.

Aplikasi ini memang memberi persyaratan kepada semua pengguna yang ingin live streaming, salah satunya wajib punya minimal 1.000 followers. Kondisi ini berbanding terbalik dengan IG yang tidak memberikan batas minimum jumlah followers untuk siaran langsung.

Tak bisa dipungkiri kalau kamu bisa siaran langsung tanpa 1.000 followers di TikTok lho. Cocok untuk siapa pun yang sedang jualan online, agar calon konsumen dapat melihat semua barang daganganmu. Pastikan akunmu sudah aktif supaya fiturnya bisa digunakan.

Cara Bisa Live di TikTok

Cara Bisa Live di TikTok

Setiap orang bisa membuat akun dan melakukan siaran langsung di TikTok. Kini, kamu bisa live streaming tanpa repot mengumpulkan 1.000 followers dulu. Kami sudah menyiapkan tutorialnya agar kamu dapat membagikan konten langsung kepada semua pengikut lewat artikel ini.

Langkah-Langkah Agar Bisa Live di TikTok Tanpa 1000 Followers

Kamu dapat siaran langsung dan berinteraksi dengan semua pengikut di TikTok dengan mudah. Cobalah untuk mengikuti tutorial dari kami sebagai berikut:

Langkah 1: Buka Aplikasi TikTok

  • Buka aplikasi TikTok di HP kamu terlebih dulu.
  • Pada halaman utama, ketuk opsi Profil.
  • Klik Menu dengan menekan simbol tiga garis yang ada di bagian kanan atas.

Langkah 2: Pilih Menu Pengaturan dan Privasi

  • Pilih menu Pengaturan dan Privasi untuk akses setelan akunnya.

Langkah 3: Klik Kelola Akun

  • Pada halaman berikutnya, ketuk opsi Kelola Akun atau Manage Account.

Langkah 4: Atur Setelan Akun

  • Kamu bisa mengatur preferensi akun seperti email, kata sandi, tanggal lahir dan lainnya dengan benar.
  • Cek setiap informasi dan pastikan semua datanya sudah diatur dengan baik.

Langkah 5: Akses Website TikTok Seller Center

  • Akses website TikTok Seller Center di HP kamu.
  • Geser ke bawah untuk menemukan opsi Daftar dengan Akun TikTok.
  • Jika sudah ketemu, tekan tombol tersebut.

Langkah 6: Masuk dengan Nomor HP

  • Kamu dapat masuk dengan sejumlah metode login yang tersedia.
  • Klik Gunakan Nomor HP/Email/Nama Pengguna.
  • Login dengan nomor ponsel dan kata sandi aktif.

Langkah 7: Tekan Tombol Otorisasikan

  • Sistem akan memintamu untuk mengonfirmasi dan menyambungkan layanannya ke akun TikTok.
  • Jika setuju, tekan tombol Otorisasikan.
  • Prosesnya hanya membutuhkan waktu 1-2 menit saja.

Langkah 8: Unggah Informasi Pribadi

  • Kamu wajib mengunggah sejumlah informasi pribadi yang diperlukan, termasuk foto e-KTP tampak depan dengan jelas.
  • Pastikan semua informasinya sudah benar sebelum diproses.
  • Klik Simpan.

Langkah 9: Lakukan Verifikasi

  • Lakukan verifikasi dengan memasukkan nomor HP aktif untuk mengamankan akun TikTok mu.
  • Klik Simpan lagi.

Langkah 10: Pilih Menu Kelola Live Streaming

  • Pada halaman selanjutnya, kamu akan diarahkan ke bagian bisnis.
  • Pilih menu Kelola Live Streaming yang ada di bagian atas.

Langkah 11: Fitur Live Streaming Sudah Aktif

  • Periksa semua fitur siaran langsung yang ada di akunmu.
  • Kalau semuanya ada, kamu dapat menggunakannya untuk live streaming tanpa 1000 followers di akun TikTok pribadimu.
Jangan khawatir kalau kamu belum punya banyak pengikut di TikTok. Cara bisa live di TikTok tanpa 1.000 followers di atas adalah rahasia jitu untuk mengembangkan bisnismu, agar banyak orang membeli daganganmu setiap hari. Selamat mencoba!

Mau Tahu Apa:

Syaid Ahmad Fahri
Syaid Ahmad Fahri Indonesian | Malaysian | Singaporean | Dutch | Chinese Content Writer, Digital Marketing Specialist, Content Management Executive

Post a Comment