2 Cara Cek Grammar di Word, Deteksi Typo Otomatis

Table of Contents
dumados.com | Sudahkah kamu tahu bagaimana cara cek grammar di Word yang mudah dan cepat? Kesalahan ejaan saat mengetik bisa menjadi hal yang fatal, sebab bisa menimbulkan gagal paham saat dibaca. Terlebih lagi jika itu bahasa Inggris yang perlu memperhatikan grammar.

Apabila kamu membuat dokumen di Microsoft Word, bisa mengecek kesalahan grammar dan memperbaikinya dengan mudah. Tidak perlu membaca satu per satu. Namun, mendeteksi kesalahan tersebut secara otomatis.

Selain mengecek grammar, ternyata kamu juga bisa memperbaiki kesalahan ejaan dalam Bahasa Indonesia. Daripada bingung caranya, langsung sama simak panduan yang diterangkan di bawah ini.

Cara Cek Grammar di Word

Cara Cek Grammar di Word

Buat kamu yang membuat dokumen di Microsoft Word, harus tahu bagaimana cara mengecek ejaan yang salah. Jangan lagi mengeceknya dengan baca ulang satu per satu, tapi gunakan fitur otomatis. Jadi, kesalahan akan ditandai dan bisa langsung diperbaiki.

Ada dua macam cara melihat grammar yang salah di Word, yakni lewat fitur Proofing dan Spelling & Grammar. Langkah-langkahnya dapat dicek di sini.

Cara 1. Cek Grammar di Word Pakai Fitur Proofing

Misalkan kamu sudah selesai mengetik di Word. Tapi ternyata, banyak ejaan Bahasa Inggris dan susunan kata yang salah. Agar lebih akurat dan melakukan perbaikan dengan mudah, kamu dapat memanfaatkan fitur Proofing. Caranya seperti ini:

1. Buka Fitur Proofing

  • Buka dokumen yang hendak dicek grammar-nya.
  • Setelah terbuka, klik menu FILE yang ada di pojok kiri atas.
  • Selanjutnya, kamu pilih menu Options.
  • Lalu, masuk ke tab menu Proofing.

2. Aktifkan Fitur Cek Kesalahan Ejaan dan Grammar


Langkah selanjutnya membaktikan fitur untuk mengecek kesalahan grammar. Berikut panduannya:
  • Di bagian Proofing, cek When correcting spelling and grammar in Word yang ada di bawah.
  • Ceklis kotak-kotak kecil yang ada. Kamu bisa ceklis Check spelling as you type, Mark grammar errors as you type, dan pastinya Check grammar with spelling.
  • Untuk Writing Style, pilih Grammar Only.
  • Kalau sudah selesai, klik OK.

3. Perbaiki Ejaan dan Grammar yang Salah


Seperti yang disebutkan jika kamu juga bisa mengecek kesalahan ejaan dalam Bahasa Indonesia. Tapi dengan syarat sudah menambahkan ejaan tersebut di Word. Karena itulah, Kata-kata yang salah dalam Bahasa Inggris dan Indonesia akan ditandai. Jika ingin memperbaiki, caranya seperti ini:
  • Klik kata yang diberi tanda garis bawah merah.
  • Cek apakah kata-kata tersebut memang salah.
  • Untuk memperbaiki, klik kanan pada kesalahan tersebut.
  • Selanjutnya, klik saran benar yang diberikan.

Cara 2. Cek Grammar di Word Oakai Fitur Spelling & Grammar

Cara cek grammar di Word yang kedua menggunakan fitur lain. Nantinya kamu juga mendapatkan saran grammar yang benar untuk memperbaiki kesalahan tersebut. Kalau ingin pakai fitur ini, simak panduannya di bawah.

1. Pilih Menu Review


Buka dulu dokumen yang hendak dicek kesalahannya. Setelah itu, buka tab menu Review yang ada di atas. Lihat petunjuk untuk mengetahui posisi dari menu tersebut.

2. Pilih Fitur Spelling & Grammar


Selanjutnya akan ditampilkan berbagai fitur yang disediakan. Untuk mengecek kesalahan ejaan dan grammar pada dokumenmu, aktifkan saja fitur Spelling & Grammar. Menu tersebut ada di sebelah kiri layar.

3. Lakukan Perbaikan pada Grammar yang Salah

Seperti sebelumnya, kesalahan grammar dan ejaan akan ditandai. Sekarang kamu bisa langsung memperbaikinya dengan cara sebagai berikut:
  • Cek kotak yang ada di sebelah kanan.
  • Dalam kotak tersebut akan ditampilkan saran ejaan dan grammar yang benar.
  • Kalau saran perbaikan yang diberikan itu benar dan cocok, klik Change.
  • Otomatis akan digantikan dengan saran tersebut.
  • Lakukan hal yang sama untuk kesalahan selanjutnya.
  • Pilih saran yang sesuai dan klik Change.
  • Setelah semua kesalahan diperbaiki, klik Yes.
  • Konfirmasi dengan klik OK.

Begitulah cara cek grammar di Word yang salah dan langsung memperbaikinya. Kamu tidak perlu baca ulang satu per satu. Cukup aktifkan fiturnya dan kesalahan akan langsung terdeteksi. Kamu pun mendapatkan saran perbaikan yang sesuai.

A'ty Faiza
A'ty Faiza Sedikit bicara, banyak nulisnya

Post a Comment