2 Cara Cek Paket Lion Parcel Online, Gampang Banget!

Table of Contents
Ketika gajian tiba biasanya kamu akan membeli sejumlah produk secara offline dan online. Untuk belanja online, mayoritas e-commerce pasti bekerja sama dengan Lion Parcel sebagai kurirnya. Kamu bisa tahu lokasi keberadaan pesanan dengan cara cek paket Lion Parcel tanpa ribet, sedangkan pengecekannya bisa menggunakan aplikasi atau website.

Lion Parcel hadir di tengah gempuran dan persaingan sesama jasa ekspedisi untuk menunjang aktivitas pengiriman barang ke seluruh wilayah Indonesia. Tak ayal, banyak orang sudah mempercayakannya sebagai kurir andalan. Hal ini dikarenakan estimasi waktunya lebih cepat dan jaminan anti rusak sejak pesanan jatuh ke tangan pertama.

Kamu bisa memilihnya sebagai jasa ekspedisi untuk pengiriman barang online di sejumlah e-commerce. Selain itu, tarifnya cukup terjangkau dalam menunjang kenyamanan dan kepuasan semua pelanggan setianya. Konsumen pun dapat menggunakan apk resminya guna melacak resi dari paket yang dipesan secara akurat.

Cara Cek Paket Lion Parcel

Cara Cek Paket Lion Parcel

Barangkali kamu baru pertama kali menggunakan jasa ekspedisi Lion Parcel, pastikan menyimak pembahasan artikel kami ini sampai akhir. Pasalnya, kami sudah merangkum sejumlah tutorial agar kamu dapat melacak paket yang dipesan tanpa ribet. Prosesnya cepat, mudah dan tidak susah dengan hasil pemeriksaan super akurat lho.

Cara Cek Paket Lion Parcel Lewat Website

Seperti kami sebutkan sebelumnya kalau kamu bisa melacak resi dari pesanan yang dikirim dengan Lion Parcel via web. Berikut tutorial lengkapnya yang bisa dilakukan tanpa ribet dan sat set, yakni:

Langkah 1: Buka Browser

  • Buka Google Chrome atau peramban browser favorit di HP kamu.
  • Ketik Lion Parcel ke kolom pencarian.
  • Jika sudah ketemu, buka link yang paling atas.

Langkah 2: Masukkan Nomor Resi

  • Pada halaman utama, masukkan nomor resi ke kolom tersedia.
  • Cek kembali data yang dilampirkan dengan benar dan teliti.
  • Klik Lacak.

Langkah 3: Cek Status Pengiriman

  • Sistem akan menampilkan status pengiriman barang pesananmu secara detail.
  • Pastikan estimasi waktu tiba sesuai dengan informasi yang terlampir di tempat pembelian barangnya, misalnya e-commerce.

Cara Cek Paket Lion Parcel Lewat Aplikasi

Kamu bisa menggunakan aplikasi Lion Parcel untuk melacak pesanan online, sedangkan apk nya dapat diunduh secara gratis. Tutorialnya dapat diikuti dan dipahami dengan baik seperti di bawah ini:

Langkah 1: Buka Aplikasi Lion Parcel

  • Pertama, buka aplikasi Lion Parcel di HP kamu.
  • Silakan masukkan nomor resi atau STT ke kolom tersedia.
  • Kamu pun dapat memindai barcode nomor resi dengan fitur scan.

Langkah 2: Scan Barcode

  • Jika menggunakan fitur scan, pindai barcode dari nomor resi paket barang dengan benar.
  • Pastikan QR code tertangkap seluruh bingkai supaya proses scanning berjalan lancar.

Langkah 3: Cek Status Pengiriman

  • Tunggu beberapa saat sampai muncul informasi tentang status pengiriman barang pesananmu.
  • Baca setiap data yang ada dengan benar dan teliti.
  • Kamu dapat menyamakan estimasi waktu pengirimannya, pastikan pesananmu tiba sesuai jadwal yang sudah ditentukan.
Jangan biarkan barang pesananmu tiba melampaui estimasi waktu yang telah diatur pedagang. Kamu dapat mengecek resinya dengan cara cek paket Lion Parcel, baik menggunakan aplikasi atau tidak seperti panduan yang sudah kami bahas di atas. Semoga membantu!

Syaid Ahmad Fahri
Syaid Ahmad Fahri Indonesian | Malaysian | Singaporean | Dutch | Chinese Content Writer, Digital Marketing Specialist, Content Management Executive

Post a Comment