4 Cara Cek IMEI Xiaomi Terdaftar atau Tidak

Table of Contents
Apakah kamu sudah paham tentang bagaimana cara cek IMEI Xiaomi? Sebenarnya untuk apa memastikan nomor IMEI itu? Jika kamu masih bingung, langsung saja simak penjelasan di bawah ini.

IMEI (International Mobile Equipment Identity) merupakan kombinasi nomor unik yang dimiliki oleh sering smartphone di pasaran, termasuk Xiaomi. Penyedia layanan seluler menggunakan nomor tersebut untuk mengidentifikasi sebuah perangkat yang terhubung ke jaringannya.

Ternyata mengetahui IMEI adalah hal yang penting. Kamu bisa memastikan keaslian HP Xiaomi pakai nomor tersebut. Selain itu, jika ingin mengecek masa garansi Xiaomi juga harus menyertakan IMEI. Untuk itulah, cari tahu bagaimana cara mengeceknya berikut ini.

Cara Cek IMEI Xiaomi

Cara Cek IMEI Xiaomi

Buat para pengguna HP Xiaomi, bisa mengecek IMEI dengan berbagai cara. Bahkan dapat melihatnya dengan sangat mudah tanpa akses apa pun. Berikut ini ada empat cara untuk melihat IMEI yang terdapat di HP Xiaomi semua tipe:

Cara 1. Cek IMEI Xiaomi pada Dus Box


Cara paling mudah untuk menemukan nomor IMEI yaitu melihatnya pada dus box. Jika kotak kemasan ini masih ada, kamu bisa mengeceknya sekarang juga. Biasanya terdapat di bagian belakang, yang mana di situ juga tertera informasi spesifikasi HP Xiaomi.

Pada dus box tersebut ada dua macam nomor identitas, yaitu IMEI 1 dan 2. Hal tersebut karena HP Xiaomi ini menggunakan dual SIM Card. Masing-masing slot kartu SIM pasti memiliki IMEI yang berbeda juga.

Cara 2. Cek IMEI Xiaomi di Stiker


Bagaimana jika kamu beli HP Xiaomi bekas tanpa dus box? Tidak perlu bingung, karena bisa coba cara lain. Lihatlah stiker yang terdapat di casing belakang ponsel. Pada stiker itulah dicantumkan model HP Xiaomi, IMEI 1, dan IMEI 2.

Namun sayangnya, banyak pengguna yang melepas stiker tersebut, padahal ini memuat informasi penting. Terlebih lagi pada ponsel-ponsel yang sudah lama digunakan. Jika baru, biasanya masih ada stiker yang tertempel. Namun kalau memang tidak ada stikernya, bisa dicek dengan cara selanjutnya.

Cara 3. Cek IMEI Xiaomi Pakai Kode Dialpad

Cara cek IMEI Xiaomi selanjutnya dengan menggunakan kode dialpad. Cara ini berlaku untuk semua tipe HP Xiaomi maupun Redmi. Bahkan bisa dicoba juga untuk ponsel android yang lain. Langkah-langkahnya sangat mudah. Simak saja panduan berikut ini:
  • Buka menu Telepon di HP Xiaomi yang kamu gunakan.
  • Setelah itu, gunakan dialpad untuk memasukkan kode khusus *#06# yang berfungi untuk cek IMEI HP.
  • Tidak perlu mendial kode tersebut. Karena setelah selesai input kode, akan langsung ditampilkan informasi nomor IMEI.
  • Cek berapakah IMEI milikmu. Jika diperlukan, simpan atau salin bila diperlukan sewaktu-waktu.

Contohnya kamu ingin mengecek masa garansi HP Xiaomi. Caranya dengan mengirimkan email ke layanan pengguna Xiaomi dan menyertakan nomor IMEI. Dengan begitu, perangkatmu akan diperiksa, kemudian diberikan informasi masa garansi sekaligus tanggal aktivasi smartphone.

Cara 4. Cek IMEI Xiaomi Lewat Menu Setelan

Selain keempat cara yang telah dijelaskan, kamu juga bisa melihat nomor IMEI HP Xiaomi lewat menu Setelan. Kamu pun mendapatkan informasi yang sama, yakni IMEI untuk slot SIM card 1 dan 2. Langkah-langkahnya seperti ini:
  • Buka menu Setelan lewat pusat kontrol atau ketuk ikonnya di homescreen.
  • Kemudian masuk ke bagian Tentang telepon yang ada di urutan paling atas.
  • Langkah selanjutnya, pilih menu Keseluruhan spesifikasi. Tapi untuk HP Xiaomi yang baru, dituliskan dengan menu Detail dan spesifikasi.
  • Setelah terbuka, scroll hingga menu paling bawah.
  • Kemudian pilihlah opsi Status.
  • Di sinilah bisa kamu cek berapa nomor IMEI-nya.

Itulah beberapa cara cek IMEI Xiaomi yang dapat kamu coba. Untuk memastikan keaslian perangkat, kamu bisa mencocokkan IMEI yang tercantum di sistem, stiker, maupun dus box. Bila membeli HP lewat konter resmi, dipastikan jika HP itu ori. Namun perlu berhati-hati saat beli yang bekas.

A'ty Faiza
A'ty Faiza Sedikit bicara, banyak nulisnya

Post a Comment