Cara Belanja di Zalora, Cukup Pakai 6 Langkah Saja

Table of Contents
dumados.com »« Zalora merupakan situs belanja online yang terfokus dalam menyediakan koleksi pakaian, aksesoris, sepatu, dan produk kecantikan bagi pria maupun wanita. Bagi pengguna baru, mungkin cara belanja di Zalora masih cukup asing. Sebab isinya tidak sama seperti e-commerce biasanya.

Pada umumnya cara belanja dan beli barang di Zalora itu tidak jauh berbeda. Bisa juga memilih metode pembayaran seperti yang ada di berbuat platform jual beli online. Hanya saja, jenis produk yang dijual di Zalora itu lebih spesifik.

Zalora diklaim sebagai salah satu e-commerce fashion terbesar yang ada di Asia Tenggara. Pasalnya, di aplikasi itulah kamu bisa memesan kebutuhan fashion apa pun. Baik yang sedang tren maupun keperluan ibadah.

Cara Belanja di Zalora

Cara Belanja di Zalora

Kalau kamu baru buat akun di aplikasi Zalora dan masih bingung bagaimana cara pesannya, berikut akan dijelaskan mulai dari awal hingga akhir. Karena jadi pusat fashion, tentu produk yang disediakan Zalora sangat lengkap. Baik itu keperluan bagi laki-laki maupun perempuan.

Di Zalora ternyata banyak opsi pembayaran. Kalau kamu tidak punya rekening, tetap bisa belanja dengan melakukan pembayaran di tempat. Sebaiknya, simak langkah-langkah belanja di Zalora berikut ini, terutama bagi pengguna baru.

1. Pilih Barang yang Akan Dibeli

Untuk belanja di Zalora, bisa kamu lakukan melalui aplikasinya. Jangan lupa buat akun dulu menggunakan nomor HP yang aktif. Kemudian, cari barang apa yang diperlukan saat ini. Untuk mencarinya, dapat dilakukan dengan cara-cara seperti di bawah ini:
  • Di halaman awal aplikasi Zalora, kamu bisa mencari barang berdasarkan kategori yang sudah disediakan. Ada wanita, pria, sport, anak, luxory, beauty, serta home & lifestyle.
  • Kamu bisa cari barang dari beberapa kategori tersebut.
  • Tapi jika ingin hasil pencarian yang lebih spesifik sesuai dengan kebutuhanmu, dapat menggunakan kotak pencarian.
  • Masukkan nama barangnya, misal mukena.
  • Zalora akan menampilkan semua produk mukena yang dijual di aplikasi tersebut. Agar dapat hasil sesuai keinginan, bisa menggunakan menu Filter.
  • Pilih hasil pencarian berdasarkan brand, kategori, harga, diskon, dan lain-lain.
  • Kalau kamu sudah menemukan barang yang dicari, ketuk produk tersebut untuk memilihnya.

2. Cek Deskripsi dan Detail Produk


Di halaman selanjutnya, kamu bisa baca-baca dulu detail produknya. Mulai dari bahan yang digunakan, petunjuk perawatan, ukuran, dan lain-lain. Biasanya diberikan opsi variasi yang lain jika mungkin kamu tertarik.

Ada dua opsi yang dapat kamu pilih. Jika ingin menyimpan pesanan ini terlebih dahulu dan membelinya kapan-kapan, pilih Masukkan ke Tas. Fitur ini sama halnya dengan troli atau keranjang. Jadi, dapat di-checkout kapan saja dan mencari produk yang lain. Namun jika ingin memesannya langsung, tekan Beli Sekarang.

3. Tambahkan Alamat Pengiriman

Khusus untuk pengguna baru akan melewati tahapan ini. Karena akan belanja pertama kali, kamu harus menambahkan alamat pengiriman. Caranya seperti ini:
  • Ketuk tombol Tambah Alamat.
  • Kemudian, isi setiap kolom ini secara lengkap.
  • Mulai dari nama dan nomor HP penerima.
  • Lalu pilih provinsi, kota/kabupaten, kecamatan, dan detail alamat yang lain.
  • Kalau semua sudah terisi dengan benar, klik Simpan Alamat.

4. Cek Detail Pesanan

  • Berikut ini cara belanja di Zalora berikutnya. Pada halaman pesanan, tentukan jumlah pembeliannya.
  • Sebelum dilanjutkan, ketuk menu Lihat detail harga.
  • Jangan lupa aktifkan voucher cashback yang tersedia.
  • Di sini kamu mendapatkan voucher diskon. Tambahkan voucher lain jika ada.
  • Cek berapa jumlah pesanan yang harus kamu bayarkan nanti.
  • Langkah selanjutnya, klik Lanjut ke Pembayaran.

5. Pilih Metode Pembayaran

  • Berikutnya akan dibawa ke halaman Pembayaran. Yang harus kamu lakukan yaitu memilih cara bayar sesuai keinginan. Zalora juga menyediakan metode Bayar di Tempat. Tapi kalau kamu punya rekening, bisa memilih Bank Transfer – Virtual Account.
  • Pilih bank tujuan yang diinginkan. Contohnya BCA.
  • Setelah itu, klik Lanjut ke Cek Pesanan.

6. Selesaikan Pesanan

  • Kamu dapat memilih opsi pengiriman. Klik Lihat Semua. 
  • Kemudian, tentukan ingin menggunakan jasa pengiriman yang mana dan klik Pilih.
  • Pastikan alamat dan data pesanannya sudah benar.
  • Terakhir, klik Pesan Sekarang.
  • Karena memilih metode pembayaran virtual account, kamu akan mendapatkan kode pembayaran. Bayar pesanan lewat bank yang dipilih tadi.
Begitulah cara belanja di Zalora untuk pembelian pertama. Kamu dapat memesan keperluan fashion apa saja di aplikasi ini. Begitu pula dengan metode pembayarannya.

A'ty Faiza
A'ty Faiza Sedikit bicara, banyak nulisnya

Post a Comment