Cara Cek Identitas Kartu Indosat, Lihat NIK dan Nomor

Table of Contents
Sudahkah kamu tahu bagaimana cara cek identitas kartu Indosat yang dipakai saat ini? Identitas tersebut dapat berupa NIK yang terdaftar sekaligus nomornya. Karena ada juga pengguna yang tidak tahu nomornya, kemudian kebingungan saat ingin isi ulang pulsa.

Seperti yang diketahui kalau setiap nomor itu harus diregistrasikan dengan KK dan NIK. Satu identitas maksimal hanya digunakan untuk tiga nomor saja. Bila kamu ingin beli kartu baru dan identitas tersebut sudah habis jatahnya, maka harus pakai yang lain. Oleh karena itu, cek dulu kartu Indosat-mu menggunakan identitas yang mana.

Cara Cek Identitas Kartu Indosat

Cara Cek Identitas Kartu Indosat

Berikut akan dijelaskan dua cara. Pertama melihat identitas diri atau NIK yang terdaftar untuk nomor tersebut. Kemudian yang kedua, mengecek nomor sekaligus masa aktif dari nomor Indosat. Simak penjelasan berikut.

Cara 1. Cek NIK yang Terdaftar di Kartu Indosat

Bila kamu ingin beli kartu baru dan jatah penggunaan NIK sudah habis, setidaknya harus di-unreg pada salah satu nomor. Solusi lainnya dengan pakai NIK yang berbeda. Kamu dapat cek terlebih dahulu, kartu Indosat-mu saat ini pakai identitas yang mana. Caranya seperti ini:

1. Cek NIK Lewat Website Indosat

Cara yang pertama dengan melihat identitas yang terdaftar melalui website resmi Indosat. Langkah-langkahnya seperti ini:
  • Buka browser dan carilah “cek nomor Indosat
  • Kemudian buka situs yang ditunjukkan berikut ini.
  • Selanjutnya akan terbuka halaman pengecekan nomor dengan NIK.
  • Masukkan nomor KK dan NIK pada kolom.
  • Jangan lupa ceklis I'm not a robot.
  • Setelah itu, klik tombol PERIKSA.
  • Di halaman ini, kamu bisa cek nomor Indosat mana saja yang terdaftar dengan NIK tersebut.

2. Cek NIK Lewat SMS


Cara cek identitas kartu Indosat yang kedua lebih mudah dan simpel karena dilakukan lewat SMS. Buat pesan baru dengan format seperti ini:
  • Untuk cek NIK, tulis pesan dengan format INFO#NIK.
  • Kemudian kirimkan pesan tersebut ke nomor 4444.
  • Nanti akan muncul balasan yang menginfokan kartu Indosat mana saja yang pakai NIK sama. Jika tidak ada, kamu bisa menggunakannya untuk nomor lain.

3. Cek NIK Lewat Kode UMB

Selain yang sudah diterangkan di atas, kamu juga bisa mencobanya pakai kode UMB. Ikuti saja langkah-langkah di bawah ini:
  • Buka menu Telepon di ponselmu.
  • Kemudian masukkan kode UMB *124*4444#.
  • Dial menggunakan nomor Indosat.
  • Selanjutnya, pilih Cek Status dengan membalas pakai angka 2.
  • Akan muncul informasi nomormu, NIK, dan tanggal registrasinya.

Cara 2. Cek Nomor Indosat

Penjelasan selanjutnya ini menerangkan bagaimana cara mengetahui nomor Indosat kalau kamu tidak ingat sama sekali. Penting sekali untuk tahu nomormu sendiri. Contohnya digunakan saat ingin beli pulsa atau melakukan registrasi pakai nomor HP. Jika memang tidak ingat sama sekali, coba cek dengan cara berikut:

1. Cek Nomor Indosat Lewat Aplikasi myIm3


Apabila pernah login ke aplikasi myIm3, tentu sangat mudah mengecek nomormu saat ini. Tinggal buka aplikasi myIm3 yang biasa kamu gunakan. Informasi nomor akan langsung ditampilkan pada halaman utama, tepatnya di bagian atas.

2. Cek Nomor Indosat Lewat Kode UMB

Bagaimana jika tidak menggunakan aplikasi myIm3? Tidak usah khawatir, karena kamu bisa coba pakai kode UMB. Cara ini gratis dan sangat mudah. Berikut langkah-langkahnya:
  • Buka menu Telepon dan input kode 123*300#.
  • Lalu dial kode tersebut pakai kartu Indosat yang ingin dicek nomornya.
  • Setelah itu, lihat informasi nomor yang ditampilkan.
  • Selain nomor, juga ada informasi masa aktifnya. Jika hampir masuk masa tenggang, jangan lupa segera lakukan isi ulang pulsa.

Demikianlah penjelasan cara cek identitas kartu Indosat yang digunakan saat ini. Identitas tersebut dapat berupa NIK terdaftar dan nomor yang aktif. Semisal ingin ganti kartu, sebaiknya unreg NIK saat ini akan bisa dipakai registrasi lagi.

A'ty Faiza
A'ty Faiza Sedikit bicara, banyak nulisnya

Post a Comment