2 Cara Cek Tagihan BPJS Kesehatan Sendiri Online
Table of Contents
Masyarakat Indonesia pasti familiar dengan BPJS Kesehatan karena kartu ini sangat membantu dalam memaksimalkan pelayanan kesehatan penggunanya. Selain itu, kamu bisa menggunakannya di sejumlah faskes sesuai tingkatannya masing-masing. Sejumlah rumah sakit, klinik, hingga apotik pun sudah menerima pengajuan penanganan dengan BPJS.
Maka dari itu, kamu harus memeriksa rincian tagihan bulanan yang harus dibayar agar status keanggotaan tetap aktif. Jika ada pembayaran yang belum dilunasi, kamu wajib membayarnya sebelum jatuh tempo agar tidak dikenakan biaya tambahan, sedangkan tarifnya selalu sama alias tidak pernah mengalami perubahan apapun.
Cara Cek Tagihan BPJS
Pengguna BPJS Kesehatan wajib memeriksa status keanggotaannya dengan mencegah keterlambatan pembayaran tagihan bulanan. Oleh karena itu, kamu harus tahu cara cek tagihan BPJS agar tidak dikenakan denda tambahan karena telat bayar. Pelanggan bisa mengeceknya lewat aplikasi sampai WA yang tutorialnya hanya ada di artikel ini.
Cara Cek Tagihan BPJS Kesehatan Lewat Aplikasi
Kamu bisa tahu status tagihan BPJS Kesehatan apakah sudah lunas atau belum lewat aplikasi JKN Mobile. Berikut tutorialnya yang perlu diketahui, yaitu:
Langkah 1: Buka Aplikasi JKN Mobile
- Buka aplikasi JKN Mobile di HP kamu.
- Cari menu Menu Lainnya di beranda.
- Jika sudah ketemu, tekan tombol tersebut.
Langkah 2: Pilih Menu Info Iuran
- Pada halaman berikutnya, cari bagian Menu Lainnya.
- Pilih menu Info Iuran.
Langkah 3: Cek Tagihan
- Kamu akan melihat rincian dan status tagihan berdasarkan golongan atau kelas dari layanan yang digunakan.
Cara Cek Tagihan BPJS Kesehatan Lewat WhatsApp
Kamu pun dapat menggunakan aplikasi WA untuk cek tagihan BPJS Kesehatan dengan mengikuti panduan di bawah ini:
Langkah 1: Simpan Nomor CS BPJS
- Kamu bisa menyimpan nomor 0811-8750-400 ke kontak HP.
- Beri nama Chika BPJS.
- Klik Simpan.
Langkah 2: Chat CS BPJS
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Cari kontak Chika BPJS.
- Jika sudah ketemu, kirim chat sapaan.
- Chika BPJS akan membalas pesanmu dan tekan tombol Informasi.
Langkah 3: Pilih Menu Cek Tagihan Iuran
- Jika muncul daftar menu di layar, tekan tombol Cek Tagihan Iuran.
- Klik Kirim.
Langkah 4: Masukkan NIK
- Masukkan NIK ke kolom chat dengan benar dan teliti.
- Klik Kirim.
Langkah 5: Masukkan Tahun dan Tanggal Lahir
- Masukkan tahun dan tanggal lahir dengan format YYYY/MM/DD (contoh: 19940909).
- Klik Kirim lagi.
Langkah 6: Cek Tagihan
- Chika BPJS akan membalas pesanmu dengan data tagihan terbaru, apakah sudah lunas atau belum.
Jangan biarkan status keanggotaanmu dinonaktifkan karena biaya bulanannya belum dibayar. Cara cek tagihan BPJS Kesehatan online di atas bisa dilakukan dengan mudah, agar iurannya bisa selalu dilunasi tepat waktu. Semoga bermanfaat!
Post a Comment