2 Cara Daftar Alfamart Online Untuk Jadi Member

Table of Contents
dumados.com | Bagaimana cara daftar Alfamart online untuk bergabung menjadi member? Buat kamu yang suka belanja di Alfamart, harus tahu hal ini. Banyak keuntungan yang didapatkan dengan menjadi member.

Setiap member akan mendapatkan kartu, bisa fisik ataupun virtual. Untuk gabung, tidak harus datang langsung ke Alfamart. Kamu juga dapat melakukan pendaftaran secara online, loh. Jadi, lebih praktis dan mudah karena bisa dicoba di mana saja. Berikut ini penjelasannya.

Cara Daftar Alfamart Online

Cara Daftar Alfamart Online

Untuk mendaftar jadi member Alfamart, tidak perlu persyaratan apa pun. Yang penting punya nomor HP yang aktif bisa menerima SMS atau terdaftar sebagai akun WhatsApp. Cukup daftar secara online dan lakukan kapan saja.

Pendaftaran member Alfamart secara online bisa dicoba via WhatsApp dan aplikasi Alfagift. Karena dilakukan online, kamu akan mendapatkan kartu member virtual. Fungsinya sama seperti kartu fisik, gunakan ketika belanja di Alfamart agar mendapatkan poin. Berikut akan dijelaskan bagaimana saja caranya.

Cara 1. Daftar Alfamart Online Via WhatsApp

Mendaftar member Alfamart tidak sampai lima menit. Langsung disetujui dan diberi kartu member virtual tanpa persyaratan apa pun. Cukup lakukan pendaftaran via WhatsApp dengan chat kontak resmi Alfamart. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  • Buka aplikasi WhatsApp yang kamu gunakan.
  • Ketuk tanda tambah yang ada di bagian kanan bawah bagi pengguna android.
  • Setelah itu, pilih menu Bisnis.
  • Sekarang carilah dan pilih akun bot WA resmi dari Alfamart
  • Langsung saja chat “Member” dan kirimkan.
  • CS Alfamart akan langsung membalas pesanmu, klik Pilih List.
  • Untuk melakukan pendaftaran, pilih opsi Aktivasi dan ketuk Kirim.
  • Jika ada pertanyaan sudah punya kartu member atau belum, ketuk Tidak Ada.
  • Selanjutnya kamu diminta untuk menuliskan data pendaftaran sesuai petunjuk, yakni Nama#Tanggal Lahir#Jenis Kelamin. Contohnya Rudi#06081995#L.
  • Kirimkan format pendaftaran tersebut.
  • Ketuk Ya untuk mengkonfirmasi pendaftaran.
  • Kamu akan langsung mendapatkan kartu dan nomor member virtual. Gunakan ketika belanja di Alfamart agar dapat bonus poin.

Cara 2. Daftar Alfamart Online Via Aplikasi Alfagift

Cara daftar Alfamart online yang kedua dilakukan melalui aplikasi Alfagift. Sebenarnya ini adalah aplikasi belanja online produk-produk Alfamart tanpa perlu datang langsung. Bahkan barang pesananmu akan dikirimkan ke rumah.

Untuk daftar member Alfamart lewat Alfagift, harus mengisi beberapa data. Jangan menggunakan nomor HP dan alamat email yang sebelumnya telah terdaftar sebagai member. Berikut ini langkah-langkahnya:
  • Instal aplikasi Alfagift terlebih dahulu.
  • Setelah terbuka, pilih menu DAFTAR.
  • Masukkan nomor HP yang akan didaftarkan, lalu klik Lanjut.
  • Ikuti verifikasi dengan menggeser gambar sesuai petunjuk.
  • Tekan Ya untuk konfirmasi.
  • Sistem akan mengirimkan kode OTP via WhatsApp. Cek dan salin kodenya, kemudian masukkan di aplikasi Alfagift. Kalau sudah, ketuk Verifikasi.
  • Jika kode OTP tidak masuk, kamu bisa meminta kirim ulang lewat SMS atau WA.
  • Setelah melakukan verifikasi, lengkapi data diri. Tulis nama lengkap, alamat email yang belum terdaftar, tanggal lahir, jenis kelamin, perkawinan, dan kode referral jika ada.
  • Ketuk Lanjut jika sudah selesai.
  • Selanjutnya membuat kata sandi untuk login. Ketuk Buat Password.
  • Kamu resmi terdaftar sebagai member Alfamart. Untuk melihat nomor member, pilih menu Show Member.
  • Tunjukkan barcode atau QR code ini saat belanja.

Keuntungan Jadi Member Alfamart

Ada banyak keuntungan yang didapatkan jika tergabung sebagai member Alfamart. Di antaranya sebagai berikut:
  1. Mendapatkan harga diskon, bukan hanya saat ada promo tapi juga hari-hari biasa.
  2. Mendapatkan poin reward ketika belanja dengan menunjukkan kartu member. Poin bisa ditukar dengan berbagai hadiah menarik.
  3. Berkesempatan mengikuti undian berhadiah.
  4. Mendapatkan diskon dan promo menarik ketika belanja di merchant rekanan Alfamart.
  5. Berkesempatan dapat kejutan spesial ketika belanja pakai kartu member di hari ulang tahunmu.
Seperti itulah cara daftar Alfamart online untuk bergabung jadi member. Kamu dapat melakukan pendaftaran via WhatsApp dan aplikasi Alfagift. Banyak keuntungan yang diterima dengan menjadi member.
A'ty Faiza
A'ty Faiza Sedikit bicara, banyak nulisnya

Post a Comment