Cara Daftar GoRide, Gabung Driver Motor Gojek
Table of Contents
Banyak pengguna Gojek yang lebih suka pesan GoRide dengan alasan efisiensi, terlebih lagi untuk melewati kemacetan di kota besar. Hal seperti itulah yang dapat kamu manfaatkan. Bergabung menjadi mitra pengemudi Gojek untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.
Pendaftaran driver GoRide sangat mudah. Kamu tinggal menyiapkan data dan dokumen persyaratan. Berikut akan dijelaskan secara rinci, termasuk tugas dari sopir GoRide.
Syarat Daftar GoRide
Siapa saja bisa mendaftar sebagai mitra pengemudi GoRide. Gojek tidak membatasi gender, jadi laki-laki ataupun perempuan boleh bergabung. Secara lengkap, kamu bisa cek apa saja persyaratan menjadi driver GoRide:- Warga Negara Indonesia.
- Saat mendaftar, usia minimal 18 tahun dan maksimal 65 tahun.
- Memiliki KTP, SIM C/D, STNK dan SKPD, serta SKCK. Semuanya berupa dokumen asli. Tapi untuk SKCK bersifat opsional.
- Mempunyai rekening bank.
- Untuk kendaraan, usia maksimal 8 tahun dihitung dari tahun pendaftaran.
- Menggunakan kendaraan dengan kapasitas mesin maksimal 250 cc.
- Memakai motor 4 tak.
- Bukan motor tipe sport, trail, atau touring.
Cara Daftar GoRide
1. Buat Akun di GoPartner
Pendaftaran driver Gojek dilakukan melalui aplikasi GoPartner. Download aplikasinya terlebih dahulu. Lalu untuk pengguna baru, buat akun terlebih dahulu dengan langkah-langkah seperti ini:- Di halaman awal GoPartner, pilih opsi DAFTAR JADI MITRA.
- Tulis nomor HP yang akan kamu daftar, lalu ketuk Lanjut.
- Selanjutnya masukkan kode verifikasi yang dikirimkan via WhatsApp. Jika nomormu tidak terdaftar sebagai akun WA, kode dikirim melalui SMS.
- Klik Konfirmasi setelah menuliskan kodenya.
- Di bagian ini, pilih jadi Motor driver karena kamu ingin daftar GoRide.
2. Perhatikan Panduan
Di aplikasi GoPartner akan diberikan panduan secara singkat alur pendaftarannya. Kamu bisa tekan Lanjut dan cek seperti ini:- Pertama isi data diri, ketuk Lanjut.
- Siapkan dan unggah dokumen. Klik Lanjut lagi.
- Alur selanjutnya menantikan proses verifikasi data, ketuk Lanjut.
- Setelah selesai akun akan diaktifkan. Tekan Mulai daftar.
3. Lengkapi Data Diri
Alur pendaftaran yang pertama yaitu mengisi data diri. Tulis namamu sesuai yang tertera di KTP. Masukkan nomor telepon darurat, alamat email, dan memilih area di mana kamu mendaftar. Ketuk Lanjut jika sudah selesai.
4. Upload Dokumen Persyaratan
- Jika setelah melengkapi data diri muncul informasi seperti ini, berarti di area yang kamu pilih sedang tidak ada lowongan driver GoRide.
- Tapi jika langsung diminta mengunggah data dan dokumen, besar kemungkinan ada lowongan.
- Pastikan melengkapi dan upload semua persyaratan yang diminta, mulai dari foto profil, KTP, SIM, STNK, SKCK, dan rekening bank.
- Setelah semuanya diisi, tekan Kirim berkas pendaftaran.
Tugas Driver GoRide
Sudah jelas bahwa tugas driver GoRide yaitu menerima orderan pelanggan dengan menggunakan moda transportasi sepeda motor. Tapi ternyata tidak hanya itu saja. Karena pengemudi motor juga bisa ambil pesanan GoFood, GoSend, GoMart, dan GoShop.Dengan begitu, peluang penghasilan yang diterima pengemudi motor lebih besar daripada mobil sebab bisa ambil berbagai orderan. Tidak terbatas bawa penumpang dan muatan saja.
Demikianlah panduan lengkap terkait cara daftar GoRide melalui aplikasi GoPartner. Untuk jadi driver motor Gojek memerlukan persyaratan yang mudah. Asal dokumen dilengkapi, maka lolos verifikasi.
Post a Comment