Cara Check In Pesawat di Traveloka, Melihat Boarding Pass

Table of Contents
dumados.com »« Bagaimana cara check in pesawat di Traveloka? Jika kamu baru pertama kali terbang dengan pesawat terbang, biasanya akan bingung dengan proses check-in karena tahapan ini memang wajib dilakukan semua calon penumpang. Jika tidak, kamu akan sulit menempati seat karena tak punya boarding pass yang dicetak fisik.

Pada dasarnya, setiap orang bisa booking dan check-in tiket pesawat terbang di Traveloka dengan mudah. Kamu hanya mengikuti semua petunjuk yang ada, apalagi kalau pertama kali menggunakannya. Calon penumpang diberikan kebebasan untuk menentukan seat yang akan ditempati, sehingga perjalanan nanti semakin seru dan nyaman.

Kamu akan mendapatkan penawaran harga lebih murah, apalagi proses check-in hanya butuh waktu 10 menit saja. Namun, disarankan melakukannya secepat mungkin supaya memperoleh seat yang diinginkan. Biasanya orang-orang akan rebutan memilih tempat duduk, karena tidak semua penumpang bisa mendapatkan seat sesuai keinginannya.

Cara Check In Pesawat di Traveloka

Cara Check In Pesawat di Traveloka

Barangkali kamu masih awam saat booking tiket pesawat online di Traveloka, sebaiknya ikuti pembahasan artikel ini sampai selesai. Kami akan membantumu agar dapat check-in dan pilih seat yang tersedia. Pastikan check-in setelah ada notifikasi supaya boarding pass bisa disimpan dan dicetak saat tiba di counter bandara nanti.

Cara Check In Pesawat di Traveloka yang Benar

Tak perlu khawatir kalau baru pertama kali terbang dengan pesawat terbang, karena proses check-in via Traveloka bisa dilakukan seperti di bawah ini:

Langkah 1: Buka Aplikasi Traveloka

  • Pertama, buka aplikasi Traveloka melalui smartphone kamu.
  • Cari menu Pesanan yang ada di tengah bawah.
  • Jika sudah ketemu, ketuk opsi tersebut.

Langkah 2: Pilih Menu Sudah Bisa Check-in

  • Pada halaman berikutnya, periksa jumlah tiket yang sudah dipesan.
  • Pilih menu Sudah Bisa Check-in yang berwarna hijau.

Langkah 3: Cek E-Tiket

  • Periksa e-tiket kamu yang sudah muncul di layar.
  • Pastikan identitas diri sudah benar, beserta tujuan keberangkatan berdasarkan waktu yang ditentukan.

Langkah 4: Klik Lanjutkan

  • Baca informasi tentang daftar barang berbahaya yang dilarang untuk dibawa ke kabin dan bagasi.
  • Centang kolom Saya menyetujui Kebijakan Check-in di bagian bawah.
  • Klik Lanjutkan.

Langkah 5: Tekan Tombol Lanjutkan Lagi

  • Kamu sudah menyetujui kebijakan check-in yang berlaku.
  • Pastikan e-tiket sudah siap diubah dalam bentuk e-boarding pass.
  • Klik Lanjutkan lagi.

Langkah 6: Klik Pilih Kursi

  • Pada halaman selanjutnya, periksa detail kursi penumpang yang muncul di layar.
  • Klik Pilih Kursi untuk mengubahnya.

Langkah 7: Pilih Kursi

  • Segera tentukan seat yang akan ditempati.
  • Pastikan memilih kursi kosong yang ditandai dengan warna biru.
  • Pemilihannya tidak dikenakan biaya alias gratis.
  • Klik Simpan yang ada disamping kanan bawah.

Langkah 8: Klik Check In

  • Periksa kembali detail penumpang dan kursi yang sudah ditentukan.
  • Jika sudah benar dan yakin, tekan tombol Check-In.

Langkah 9: Cek Boarding Pass

  • Selamat! Kamu sudah berhasil menyelesaikan proses check-in pesawat di Traveloka.
  • Pilih menu Lihat Boarding Pass di bagian bawah.
  • Cek dan simpan e-boarding pass untuk kamu print out dan ditunjukkan saat masuk ke pesawat nanti.
Kamu sekarang bisa healing lebih aman, mudah dan nyaman dengan cara check in pesawat di Traveloka untuk semua maskapai. Jadi, siapkan waktu libur untuk jalan-jalan ke destinasi tujuan dengan layanan terbaik dari Traveloka. Semoga membantu!
Syaid Ahmad Fahri
Syaid Ahmad Fahri Indonesian | Malaysian | Singaporean | Dutch | Chinese Content Writer, Digital Marketing Specialist, Content Management Executive

Post a Comment